Back

Indeks Dolar AS Mengkonsolidasikan Penurunan Baru-Baru Ini di Bawah 93,00, ADP AS dan IMP ISM Dipantau

  • DXY terus melakukan pemulihan dari level terendah tiga minggu, dan mengambil tawaran beli akhir-akhir ini.
  • Imbal hasil obligasi pemerintah naik untuk hari kedua, dan saham berjangka mencetak kenaikan tipis di tengah sesi yang tenang.
  • Sejumlah laporan mengenai ECB dan data yang suram menahan para pembeli greenback, serta jumlah penularan Covid yang menurun baru-baru ini semakin memperburuk kekhawatiran akan pelemahan DXY.
  • Perubahan Ketenagakerjaan ADP AS dan IMP Manufaktur ISM dapat membantu memperkirakan data penting NFP.

Indeks Dolar AS (DXY) mengambil tawaran beli ke 92,70, naik 0,05% dalam intraday, pada awal Rabu ini. Indeks greenback tersebut turun ke level terendah sejak 6 Agustus hari sebelumnya di tengah sentimen risk-on dan lonjakan permintaan Euro. Namun, para pedagang DXY menjadi berhati-hati akhir-akhir ini menjelang data Perubahan Ketenagakerjaan ADP AS dan IMP Manufaktur ISM untuk bulan Agustus.

Baik itu karena data Covid yang sedikit lebih lemah dari Australia, Selandia Baru, dan Inggris atau sejumlah laporan yang berkembang mengenai pemotongan pembelian obligasi Bank Sentral Eropa (ECB), karena data inflasi yang kuat dari blok tersebut, Indeks Dolar AS harus turun ke terendah multi-hari. Yang juga membebani harga DXY adalah data campuran perumahan AS dan data aktivitas tingkat kedua, serta kecemasan pra-NFP.

Meskipun demikian, pembacaan awal Indeks Harga Konsumen (IHK) Zona Euro untuk bulan Agustus melonjak 3,0% YoY, tertinggi dalam lebih dari satu dekade. Mengikuti data, Grup Perbankan Australia dan Selandia Baru mengatakan, “Pasar semakin fokus terhadap kemungkinan Bank Sentral Eropa (ECB) yang memulai pengurangan langkah-langkah stimulusnya. Dan topik ini mungkin akan didiskusikan ketika ECB melakukan pertemuan pekan depan.”

Di sisi lain, Indeks Harga Perumahan AS untuk bulan Juni menurun tetapi Indeks Harga Rumah S&P/Case Shiller melonjak ke 19,1% YoY selama bulan yang disebutkan. Selanjutnya, ukuran Keyakinan Konsumen Conference Board bulan Agustus turun ke 113,8 dari 125,1 sedangkan Indeks Manajer Pembelian (IMP) Chicago untuk bulan  Agustus turun ke 66,8 versus 68,0 yang diharapkan dan 73,4 sebelumnya.

Perlu dicatat bahwa komentar dari para pengambil kebijakan The Fed, terbaru oleh Presiden The Fed Cleveland Loretta Mester, meniru optimisme hati-hati Ketua The Fed Jerome Powell dan menolak kekhawatiran kenaikan suku bunga, yang pada gilirannya membebani greenback.

Di tengah permainan ini, imbal hasil obligasi pemerintah AS 10-tahun menghentikan tren turun dua hari yang menambah 2,3 basis poin (bps) menjadi 1,307% sedangkan Indeks Dolar AS (DXY) turun ke level terendah sejak 4 Agustus, menjadi kenaikan konsolidasi ke  92,65 pada akhir sesi perdagangan Amerika Utara hari Selasa. Dengan itu, Kontrak berjangka S&P 500 naik 0,15% pada saat berita ini dimuat sedangkan imbal hasil obligasi pemerintah AS 10-tahun juga melanjutkan kenaikan hari sebelumnya ke 1,317%, naik 1,5 bp.

Meskipun katalis risiko akan lebih penting bagi para pedagang DXY, data ADP AS dan IMP Manufaktur ISM untuk bulan Agustus dapat memberikan petunjuk pasar jangka pendek menjelang laporan lapangan pekerjaan hari Jumat.

Baca: Pratinjau IMP Manufaktur ISM: Mengapa Ini bisa Menjadi Pemicu untuk Koreksi Greenback yang Besar

Analisis teknis

Penutupan harian di bawah garis tren naik berusia tiga bulan, di sekitar 92,75 pada saat berita ini dimuat, membuat para penjual Indeks Dolar AS tetap optimis. Yang juga bertindak sebagai filter sisi atas adalah garis resistance melandai dari 20 Agustus, di dekat 92,85. Sementara itu, 50-DMA di 92,60 membatasi penurunan terdekat pengukur greenback ini.

 

PM Jepang Suga: Membubarkan Majelis Rendah Tidak Mungkin Sekarang

Perdana Menteri Jepang Yoshihide Suga mengatakan kepada wartawan bahwa dia tidak memiliki rencana saat ini untuk membubarkan majelis rendah negara itu
了解更多 Previous

EUR/JPY Incar Resistensi Harian Karena Euro Kuat

Sebagian besar mata uang utama sedikit berubah terhadap dolar AS, dengan arus akhir bulan membuat sesi bergejolak semalam. EUR/USD bolak-balik dari 1
了解更多 Next